Simpan Sabu, Oknum PNS Ditangkap
Kamis, 18 Oktober 2012 – 03:02 WIB
KENDARI - Setelah tak ada hasil selama sebulan, Direktorat Narkoba Polda Sultra kembali menunjukan taringnya dalam meringkus para pengedar narkoba di Sultra. Hasilnya empat orang berhasil diringkus karena kedapatan memiliki barang haram tersebut. dari empat orang tersebut salah satunya adalah oknum Pegawai Negeri Sipil (PNS) di Badan Koordinasi Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) Kabupaten Konawe selatan.
Yuna oknum PNS tersebut berhasil dibekuk bersama rekannya bernama Inal dikediaman Yuna di BTN Tunggala sekitar pukul 07.00 Wita. Di tangan mereka polisi berhasil mengamankan 1 paket narkotika jenis shabu, dan setengah butir extaci yang selebihnya telah dikonsumsi oleh dua orang tersebut. Pada saat diringkus kedua pelaku sempat memberikan perlawanan kecil, namun jumlah aparat polisi yang lebih sehingga perlawanan tersebut tak berarti, kedua pelaku tersebut hanya bisa pasrah, saat mereka digiring ke Mapolda Sultra untuk dimintai keterangannya.
Rupanya, penangkapan oknum PNS tersebut adalah kasus yang berhasil dikembangkan aparat polisi, karena pada Sabtu (13/10) lalu aparat telah terlebih dahulu meringkus seorang pemuda bernama Juanda di Jalan Ki. Hajar Dewantara, dari tangan Juanda Polisi berhasil menyita 2 paket Shabu.
Menurut pengakuan Juanda bahwa barang haram tersebut didapatnya dari Yuna melalui perantara bernama Onde, namun Juanda tidak tau menahu alamat Yuna sehingga polisi berusaha melacak keberadaan Onde, Onde berhasil diringkus di Jalan Malik Raya (samping hotel Venus) sekitar pukul 06.00 pada minggu (14/10). Namun polisi tidak menemukan shabu di tangan Onde, namun Onde tetap dimintai keterangnnya.
KENDARI - Setelah tak ada hasil selama sebulan, Direktorat Narkoba Polda Sultra kembali menunjukan taringnya dalam meringkus para pengedar narkoba
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
BERITA LAINNYA
- Kriminal
Tak Dibelikan HP, MMS Bacok Kekasihnya di Pancoran, Kini Diburu Polisi
Kamis, 09 Januari 2025 – 19:50 WIB - Kriminal
Dewi Marlina Tewas Dihajar Suami Keji
Kamis, 09 Januari 2025 – 18:44 WIB - Kriminal
Belanja di Pasar Pakai Uang Mainan, Lansia Nyaris Diamuk Massa
Kamis, 09 Januari 2025 – 05:00 WIB - Kriminal
Keji Suami Bunuh Istri di Bantul Yogyakarta
Kamis, 09 Januari 2025 – 04:50 WIB
BERITA TERPOPULER
- Bulutangkis
Malaysia Open 2025: Putri KW dan Lanny/Fadia Selamatkan Wajah Indonesia
Kamis, 09 Januari 2025 – 22:23 WIB - Daerah
Pramono Bentuk Tim Transisi Gubernur Sebelum Dilantik, Ima Mahdiah Ketua
Kamis, 09 Januari 2025 – 21:59 WIB - Riau
Kadiskominfotik Pekanbaru Ditahan Jaksa Terkait Kasus Korupsi Pembuatan Video
Kamis, 09 Januari 2025 – 22:25 WIB - Hukum
Angka Perceraian di Bali Mencengangkan, Pemicunya Bikin Miris, ternyata
Kamis, 09 Januari 2025 – 20:54 WIB - Seleb
Ini Alasan Pelawak Qomar Dimakamkan di TPU Carang Pulang
Kamis, 09 Januari 2025 – 21:55 WIB