Siti Badriah Akhirnya Pilih Gelar Pernikahan di Bogor, Murah Meriah
Selasa, 26 Maret 2019 – 07:56 WIB
"Aku adat Sunda. Tapi kan ada tradisi injek telor, siram-siraman gitu. Tapi, aku enggak pakai itu. Aku cuma pake pakaian Sunda aja," imbuh Sibad.
Selain itu, adat Sunda juga dipakai karena mengikuti pesan sang ibu yang menginginkan anaknya menikah menggunakan sanggul.
"Pesen emak cuma satu, pas akad katanya pengen pakai sanggul. Jadi, nazar dia kalau aku nikah, dia pengen pakai sanggul," tandas Sibad.
Sayangnya, Sibad masih merahasiakan kapan hari bahagia itu akan dihelat. Sebelumnya, pasangan ini berencana menikah setelah Lebaran tahun ini. (jpc/jpnn)