Situasi Covid-19 Membaik, Vaksinasi Dosis Kedua Capai 70 Persen
Nadia juga mengatakan kasus konfirmasi harian per Jumat (4/3) menurun menjadi 26.347.
Angka kasus aktif juga turun sebesar 14.443 menjadi 517.253 setelah kemarin berada di 531.696.
“Saat ini kami masih terus berupaya mengendalikan pandemi dengan secara konsisten menurunkan jumlah kasus, positivity rate, hingga fatalitas secara nasional," ujar Nadia.
Saat ini, 15 provinsi dinilai konsisten menunjukkan penurunan jumlah kasus harian dan 8 provinsi menunjukkan pelandaian jumlah kasus harian.
Meski begitu, Kemenkes terus mengimbau masyarakat agar bersedia bekerja sama dalam melakukan testing dan tracing demi mempersempit ruang lingkup penularan Covid-19.
Pengetatan protokol kesehatan juga dinilai masih perlu dilakukan secara kolektif demi membantu program pemerintah.
Selain itu, vaksinasi lengkap dan vaksinasi booster disebut sebagai senjata pelengkap untuk pencegahan pandemi Covid-19 di Indonesia.(mcr9/jpnn)