SMB II, Bandara Internasional Bercitarasa Lokal
Rabu, 03 April 2013 – 22:11 WIB
Beberapa penumpang yang berada di Bandara SMB II pun mengaku nyaman dengan adanya bandara baru ini. Setelah proyek pengembangan, bandara ini dianggap mampu menjawab keinginan penumpang untuk mempersiapkan keberangkatan dengan nyaman, tanpa berdesak-desakan maupun kekurangan tempat untuk menunggu maupun bersantai.
"Dulu sebelum ada pengembangan, bandaranya sempit, tempatnya juga kurang nyaman. Sekarang jadi lebih enak aja, kalau bosan, kita bisa ke tempat-tempat makannya. Lebih luas lah," kata Ayu, salah satu warga Palembang yang sudah sering bolak-balik Jakarta-Palembang. (flo/jpnn)