Soal Cuci Tangan, Laki-laki Lebih Jorok Dibanding Wanita
Rabu, 12 Juni 2013 – 10:13 WIB
Selain itu, para peneliti menemukan bahwa orang cenderung tidak mau mencuci tangannya karena kondisi wastafel yang kotor. Sedangkan wastafel bersih mampu meningkatkan lamanya waktu dihabiskan ketika mencuci tangan.
Temuan lain menunjukkan, para responden cenderung mencuci tangannya jika ada tanda yang mendorong mereka untuk melakukannya. Tanda semacam ini akan sangat membantu dalam kamar mandi laki-laki.
Hasil penelitian tim dari Michigan State University tersebut didapati dari hasil pengamatan perilaku mencuci tangan di toilet Bar, Restoran dan tempat umum lainnya. Total, sekitar 3,749 respon yang menjadi obyek pengamatan.