Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Soal Pilkada Jakarta, Jateng, dan Jatim, PDIP Akan Memperjuangkan Kader Internal

Sabtu, 29 Juni 2024 – 19:32 WIB
Soal Pilkada Jakarta, Jateng, dan Jatim, PDIP Akan Memperjuangkan Kader Internal - JPNN.COM
Sekretaris Jenderal DPP PDIP Hasto Kristiyanto. Foto: arsip JPNN.com

jpnn.com - Sekjen PDI Perjuangan Hasto Kristiyanto memberi sinyal parpolnya akan mengusung kader internal untuk tiga pilkada serentak 2024, yakni Jakarta, Jawa Tengah (Jateng), dan Jawa Timur (Jatim).

Hal demikian terungkap saat Hasto menjawab pertanyaan awak media setelah pria kelahiran Yogyakarta itu habis meninjau persiapan acara penutupan Bulan Bung Karno (BBK) 2024 di Parkir Timur Senayan, Jakarta, Sabtu (29/6).

Hasto misalnya menerima pertanyaan awak media soal PDI Perjuangan melirik Anies Baswedan dan Sohibul Iman pada Pilkada Jakarta 2024.

Anies-Sohibul adalah kandidat yang belakangan diusung oleh Partai Keadilan Sejahtera (PKS) untuk Pilkada Jakarta 2024.

Hasto menjawab pertanyaan awak media itu dengan menyiratkan PDIP akan mengupayakan kader internal untuk Pilkada Jakarta 2024.

"Skala prioritas utama itu kader partai yang kami dorong," kata Hasto, Sabtu.

Dia mengatakan PDI Perjuangan berhati-hati dalam menimbang tokoh yang akan diusung pada Pilkada Jakarta 2024.

Toh, kata Hasto, urusan Pilkada Jakarta 2024 bukan soal cepat-cepat mengumumkan kandidat, melainkan kalkulasi secara matang.

PDIP bakal memperjuangkan kader internal bisa maju pada tiga pilkada di Pulau Jawa, yakni Pilkafda Jakarta, Jatim, dan Jateng.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News