Soeharyono Tewas Terjatuh dari Ketinggian 5 Meter
jpnn.com, SURABAYA - Kejadian nahas dialami Soeharyono (52), Warga Kandangan Rejo III Surabaya yang tewas akibat terjatuh dari ketinggian lima meter, Kamis (2/9).
Soeharyono tewas terjatuh saat mengecat pipa besi baja di tempat kerjanya, PT Spindo Jalan Mastrip, Warugunung, Surabaya.
,
Kanit Reskrim Polsek Karangpilang Iptu Irwan Nugroho mengatakan korban saat itu mengecat bersama rekannya di atap dengan ketinggian sekitar lima meter.
Korban bekerja sesuai SOP menggunakan tali pengaman yang mengikat tubuhnya. Namun, saat berpindah posisi korban diduga lupa mengaitkan tali pengaman.
Akhirnya, pria paruh baya itu kehilangan keseimbangan dan terjatuh.
"Korban lupa belum mengaitkan tali pengaman kemudian jatuh dan meninggal dunia di lokasi," ujar dia.
Beberapa saat kemudian Tim Inafis Polrestabes Surabaya bersama Polsek Karangpilang melakukan olah TKP dan identifikasi.
Sejumlah saksi juga dimintai keterangan terkait kejadian nahas itu.
Korban meninggal setelah mengalami luka cukup parah di bagian kepala, tepatnya di atas telinga kiri.