Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sri Mulyani Difitnah Terus, Sabar ya Bu

Senin, 13 November 2017 – 09:39 WIB
Sri Mulyani Difitnah Terus, Sabar ya Bu - JPNN.COM
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati saat menyampaikan materi kuliah umum di Gedung AAC, Dayan Dawood, Universitas Syiah Kuala, Darussalam, Banda Aceh, Kamis (5/1). Foto: ISHAK MUTIARA/RAKYAT ACEH/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Sri Mulyani Indrawati jadi korban hoaks seputar penutupan hotel dan graha pijat Alexis.

Dalam berita palsu itu, perempuan yang kini menjabat sebagai menteri keuangan itu disebut menyesalkan penutupan Alexis.

Sri Mulyani: Alexis Itu Bayar Pajak Harusnya Tidak Perlu Ditutup, Karena Negara Butuh Dana Cepat. Begitu judul artikel beberapa blog yang dikemas seolah sebuah berita tepercaya.

Salah satu penyebar kabar tersebut adalah situs islamnews.com. Ada juga blog-blog sepeti one-news-treanding, newspribumi, dan lintas-politik-news. Nama blog yang terakhir sudah ’’almarhum’’. Ditutup oleh pemiliknya. Entah mungkin takut tercyduk.

Judul yang menyangkut Sri Mulyani dalam kasus Alexis itu hanya clickbait. Tidak ada sama sekali pernyataan Sri Mulyani dalam artikel itu.

Yang ada hanyalah pernyataan anggota DPD RI Fahira Idris. Dia membahas dampak penutupan Alexis terhadap pendapatan asli daerah.

Pernyataan Fahira itu pun bukan hasil wawancara. Hanya mencuplik kultwit Fahira lewat akun Twitter-nya. Menurut Fahira, meskipun sudah membayar pajak, aturan hukum tetap harus dijalankan.

Intinya, versi Fahira, penutupan Alexis tidak akan berdampak kepada pendapatan asli daerah (PAD) DKI Jakarta. Sebab, kontribusinya tidak signifikan.

Dalam berita hoaks itu, Sri Mulyani disebut menyesalkan penutupan Alexis. Judul yang menyangkut Sri Mulyani dalam kasus Alexis itu hanya clickbait.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News