Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sri Mulyani Sebut Bea Cukai Adalah Aset Berharga Indonesia

Kamis, 24 Januari 2019 – 18:02 WIB
Sri Mulyani Sebut Bea Cukai Adalah Aset Berharga Indonesia - JPNN.COM
Menteri Keuangan Republik Indonesia, Sri Mulyani di Rapat Koordinasi Gabungan Bea Cukai. Foto: Bea Cukai

jpnn.com, JAKARTA - Menteri Keuangan Republik Indonesia, Sri Mulyani berkesempatan menghadiri acara Rapat Koordinasi Gabungan Bea Cukai pada hari Rabu lalu.

Dalam acara tersebut dia memberikan beberapa arahan kepada seluruh jajaran Bea Cukai dalam menghadapi 2019. Beberapa poin penting yang dia tekankan adalah penindakan terhadap pelaku usaha yang tidak patuh tetap ditingkatkan.

Bea Cukai harus bisa mencapai target penerimaan di tahun 2019. Bea Cukai juga diharapkan bisa secara aktif menjadi pendorong pertumbuhan ekonomi di tiap daerah di Indonesia.

Mengawali arahannya, Menkeu mengungkapkan apresiasinya pada jajaran Bea Cukai atas capaian penerimaan yang telah melampaui target di 2018, penindakan yang intensif, serta pemberian fasilitas kepada para pelaku usaha.

“Saya mengapresiasi jajaran Bea Cukai atas ketelitian dan profesionalitas petugas di lapangan dalam mencegah pemasukan narkotika, psikotropika, dan prekursor (NPP) ke Indonesia. Dari segi pengawasan di bidang cukai saya juga mengapresiasi penindakan yang telah dilakukan sehingga berhasil menekan peredaran rokok ilegal hingga turun ke 7%,” ungkap Menkeu.

Masih di bidang pengawasan, Menkeu berharap agar segenap jajaran Bea Cukai bisa mengubah mindset para pelaku usaha yang tidak taat menjadi taat.

“Jika dulu Bea Cukai hanya mengidentifikasi lalu membedakan perlakukan antara pengguna jasa yang taat dan tidak, sekarang kita harus bisa mengubah pengguna jasa agar menjadi taat,” ujar Menkeu.

Dia juga berharap adanya sharing informasi terkait modus dan motif penyelundupan antara aparat penegak hukum dan Direktorat Jenderal Pajak untuk memaksimalkan pengawasan.

Menkeu mengungkapkan apresiasinya pada jajaran Bea Cukai atas capaian penerimaan yang telah melampaui target di 2018.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News