Stoner Fokus Diri Sendiri
Jumat, 22 Juli 2011 – 04:24 WIB
Kondisi tersebut membuat Stoner mengevaluasi penampilannya. Dia mengaku tidak akan terlalu memikirkan pembalap rival. Dia hanya akan fokus ke performa dan hasilnya sendiri.
"Saya hanya harus tampil sebaik mungkin dan tidak merisaukan pembalap lain. Siapapun yang berada di depan adalah pesaing terberat kami. Saya hanya akan fokus ke diri sendiri. Kami punya tugas yang harus dilakukan dan kami harus melakukannya lebih baik lagi dari sebelumnya," tegasnya.
Kegagalan naik ke podium juara di dua balapan terakhir mendatangkan kerinduan bagi Stoner untuk bisa kembali menjadi yang tercepat. Aapalagi, dominasinya masih terasa hingga sembilan balapan. Dia selalu naik podium dalam tujuh balapan beruntundan empat di antaranya menjadi yang pertama.