Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Studi Baru, Virus Corona Bisa Melayang di Udara Sejauh 4 Meter

Sabtu, 11 April 2020 – 21:19 WIB
Studi Baru, Virus Corona Bisa Melayang di Udara Sejauh 4 Meter - JPNN.COM
Warga mewaspadai virus corona dengan menggunakan masker saat melintasi kawasan MH. Thamrin, Jakarta beberapa waktu lalu. Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com - Peneliti Tiongkok menuliskan dalam jurnal Emerging Infectious Diseases milik CDC, studi baru mereka menyimpulkan virus corona bisa bergerak di udara sejauh 4 meter.

Studi yang diambil dari sampel udara di ruang isolasi rumah sakit, itu menunjukkan dua kali lipat dari jarak aman yang direkomendasikan dalam physical distancing, lansir channelnewsasia.

Hasil lain menurut mereka, bahwa sejumlah kecil virus yang mereka temukan pada jarak tersebut belum tentu menular.

Hasil penelitian awal ini menambah panjang perdebatan yang berkembang tentang bagaimana penyakit ini ditularkan.

Para peneliti, yang dipimpin oleh tim di Akademi Ilmu Kedokteran Militer di Beijing, menguji sampel permukaan dan udara dari unit perawatan intensif di Rumah Sakit Huoshenshan di Wuhan. Mereka menampung total 24 pasien antara 19 Februari dan 2 Maret.

Hasilnya, virus corona tersebut paling banyak ditemukan di lantai bangsal rumah sakit.

"Mungkin karena gravitasi dan aliran udara yang menyebabkan sebagian besar tetesan virus jatuh ke lantai," kata peneliti.

Tingkat tinggi juga ditemukan pada permukaan yang sering disentuh seperti mouse komputer, tempat sampah, sisi tempat tidur, dan kenop pintu.

Peneliti Tiongkok menuliskan dalam jurnal Emerging Infectious Diseases milik CDC, studi baru mereka menyimpulkan virus corona bisa bergerak di udara sejauh 4 meter.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News