Sudah 11 Tahun, Bantuan untuk Pengungsi Tak Jelas
Jumat, 30 April 2010 – 10:20 WIB
“Ini sudah delapan kali demo. Kami bukannya mengemis melainkan meminta hak kami, tidak lebih tidak kurang. Dewan jangan tidur terus, jangan makan gaji buta. Bela hak kami karena itulah tugas mereka. Rakyat kecil jangan disakiti, terpaksa bolak-balik ke sini terus,” kata Modus, Ketua Forum Peduli dan Pemberdayaan Pengungsi (FP3KB) Kalimantan Barat, di sela aksi.
Dia pun menyatakan sangat menyesal karena dari serangkaian aksi yang dilakukan, DPRD belum dapat memberikan solusi. Bahkan, janji yang pernah dilontarkan oleh wakil rakyat ketika aksi sebelumnya pun dinilai tidak tepat. Menurut Modus, waktu itu mereka dijanjikan akan dipertemukan dengan 30 lebih anggota tim gabungan yang dulu menangani masalah pengungsi termasuk Ketua IKBM (Ikatan Keluarga Besar Madura) H Sulaiman dan mantan Ketua Pengungsi, Syamsuddin.