Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sudah 3.235 Reklame Ilegal Ditertibkan

Rabu, 08 Agustus 2018 – 13:31 WIB
Sudah 3.235 Reklame Ilegal Ditertibkan - JPNN.COM
Penertiban reklame liar. Foto: JPG/PojokJabar

Febri mengatakan, setiap hari timnya terus berkeliling untuk menertibkan reklame ilegal.

Skema penertiban pun dibagi berdasar jenis reklame. Siang untuk reklame insidental, malam untuk reklame tetap.

Anggota Komisi C DPRD Surabaya M. Machmud mengkritik sikap pemkot dalam menertibkan reklame. Dia menilai pemkot tidak pernah benar-benar serius dalam menertibkan reklame yang menjamur di Surabaya.

Contoh ketikdakseriusan itu banyak. Dia sering menemui banyaknya tiang reklame yang sudah ditandai silang oleh pemkot, tetapi selama beberapa bulan tidak ada penanganan sama sekali.

"Tetap saja seperti itu. Tidak ada pembongkaran," jelasnya.

Machmud pun menduga banyaknya reklame yang melanggar tapi tidak ditertibkan itu disebabkan adanya "koordinasi" antara pengusaha dan oknum dari pemkot.

Akhirnya, mereka menunda-nunda penertiban reklame tertentu. (elo/c6/git/jpnn)

Ribuan papan reklame ilegal terpaksa dicabut karena melanggar beberapa peraturan.

Redaktur & Reporter : Natalia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close