Sukarelawan Santri Dukung Ganjar Bekali Milenial Kemampuan Desain Grafis
Secara bergantian, santri putra dan putri mengikuti pelatihan desain grafis itu di dalam ruang kelas. Tersedia pula laptop agar santri bisa mencoba secara langsung membuat desain poster.
"Ini sebenarnya dari pihak pondok pesantren meminta untuk dilaksanakannya pelatihan desain grafis karena di pondok ini belum ada pelatihan tersebut untuk para santri," jelas Samsul.
Dia berharap, pelatihan ini dapat memotivasi santri supaya lebih mengembangkan kreativitas dan kemampuan mendesain, sehingga menjadi peluang usaha untuk meningkatkan ekonominya di masa mendatang.
Selain itu, SDG Sumsel juga menyerahkan sejumlah bantuan meliputi pasir dan cat guna menunjang pembangunan ponpes, serta laptop untuk menyukseskan proses belajar mengajar para santri. (ddy/jpnn)