Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Sultan Puji Prabowo Terhadap Kepentingan & Masa Depan Masyarakat Adat

Kamis, 16 Mei 2024 – 12:03 WIB
Sultan Puji Prabowo Terhadap Kepentingan & Masa Depan Masyarakat Adat - JPNN.COM
Wakil Ketya DPD RI Sultan B Najamudin. Foto: Humas DPD RI

jpnn.com, JAKARTA - Wakil Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI Sultan B Najamudin memuji pernyataan presiden terpilih Prabowo Subianto terkait kepentingan dan masa depan masyarakat adat (indigenious people).

Menurut Sultan, komitmen mantan Komandan Kopassus tersebut patut diapresiasi di tengah pembangunan infrastruktur dan proyek strategis nasional (PSN) pemerintah yang kerap kali menimbulkan konflik agraria dengan masyarakat adat di daerah.

"Keberadaan entitas adat merupakan variabel sosial yang harus diperhatikan oleh pemerintah dalam kegiatan pembangunan," ujar Sultan melalui keterangan resminya pada Kamis (16/05).

Mantan Wakil Gubernur Bengkulu itu mengaku terus memberikan perhatian khusus pada isu masyarakat adat saat menjadi pembicara di forum Konferensi of parties (COP).

Masyarakat adat di kawasan IKN misalnya, kata Sultan, adalah bagian penting dari IKN yang harus diberdayakan secara intensif.

Jangan sampai keberadaan masyarakat adat di daerah menjadi korban pembangunan ekonomi dan investasi.

"Kami juga mengapresiasi Pemerintahan Presiden Joko Widodo melalui otorita IKN yang telah memulai agenda pemberdayaan terhadap masyarakat adat Paser. Meskipun harus diakui masih terdapat beberapa kasus konflik agraria antara investor bersama pemerintah dengan masyarakat adat di beberapa daerah saat ini", tegas Sultan.

Dia menilai, Prabowo adalah pribadi yang memiliki komitmen lingkungan dan kepekaan sosial yang tinggi pada isu masyarakat adat.

Wakil Ketua Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI Sultan B Najamudin memuji pernyataan presiden terpilih Prabowo Subianto terkait kepentingan dan masa depan.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close