Survei CSIS, Demokrat Tetap Nomor 1
Senin, 13 Februari 2012 – 14:56 WIB
JAKARTA - Kasus korupsi yang membelit kader Partai Demokrat ternyata tak membuat partai binaan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu bakal terpental dari kursi jawara Pemilu. Berbeda dengan hasil survei oleh Lingkaran Survey Indonesia (LSI) yang membuat PD terlempar ke urutan tiga setelah Golkar dan PDIP, hasil survei Center for Strategic and International Studies (CSIS) justru masih menempatkan partai pimpinan Anas Urbaningrum itu di peringkat pertama. Berdasarkan hasil survei CSIS, ternyata PD berada di urutan pertama. Persentase dukungan publik terhadap PD berada di angka 12,6 persen. “Partai Demokrat hingga saat ini masih mendapatkan kepercayaan publik dengan persentase 12,6 persen, disusul Partai Golkar 10,5 persen dan PDI Perjuangan 7,8 persen," kata peneliti CSIS Sunny Tanuwidjaja dalam jumpa pers tentang hasil survei persepsi publik terhadap Parpol Peserta Pemilu 2009 di kantor CSIS Jakarta, Senin (13/2).
Lebih lanjut Sunny mengatakan, survei tersebut dilakukan selama sepekan sejak 16-24 Januari lalu dengan 2200 responden. Survei dilakukan secara acak bertingkat di 33 provinsi.
Meski demikian dari hasil survei CSIS itu memang menunjukkan adanya pergeseran persepsi publik terhadap partai peserta Pemilu 2009. Untuk PKB berada di urutan keempat dengan memperoleh suara 4,4 persen. “Dan berikutnya PKS 3,1 persen, Gerindra 3 persen. PPP 2,8 persen, PAN 2,3 persen dan Hanura sebesar 0,7 persen. Ada 2.220 responden yang kami survei, namun kami mengambil 2.117 responden yang bisa dilihat sisi validitasnya," terangnya.
JAKARTA - Kasus korupsi yang membelit kader Partai Demokrat ternyata tak membuat partai binaan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu bakal terpental
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
Jokowi Memanfaatkan Prabowo Subianto? Kapolri Bereaksi Begini | Reaction JPNN
-
Rencana BP Taskin Ingin Selaraskan Data Kemiskinan Menjadi Satu Data Tunggal
-
Klarifikasi MWA UI: Gelar Doktor Menteri Bahlil Menyesuaikan Jadwal Yudisium
-
Peduli Lingkungan, Sekolah-Sekolah di Bali Ikut Kompetisi Daur untuk Negeri
-
Wapres Gibran Sapa Pengungsi Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki
BERITA LAINNYA
- Pilkada
15.000 Anak Abah Bakal Ikut Apel Akbar Pemenangan Pram-Rano
Minggu, 17 November 2024 – 20:32 WIB - Pilkada
Hasil Survei Pilgub Jateng Beda, Persepi Diminta Buka Data Lengkap SMRC & Indikator
Minggu, 17 November 2024 – 20:06 WIB - Pilkada
Sebelum Ahok Jadi Elite Partai, PDIP Sudah Pertimbangkan Anies Jadi Cagub Jakarta
Minggu, 17 November 2024 – 20:04 WIB - Pilkada
Iptu Elga Ajak Masyarakat Pematangsiantar Menjaga Kerukunan di Pilkada
Minggu, 17 November 2024 – 19:47 WIB
BERITA TERPOPULER
- Humaniora
PPPK Minta Regulasi Mutasi, Relokasi, dan TPP Rp 2 Juta, Berlebihankah?
Minggu, 17 November 2024 – 16:13 WIB - Pilkada
Hasto Ajak Rakyat Merenung, Apakah Jokowi dan Keluarganya Harus Dibiarkan
Minggu, 17 November 2024 – 19:07 WIB - Pendidikan
Dituding Kampus Abal-Abal, UIPM Tunjukkan Bukti Terdaftar di Kemenkumham RI
Minggu, 17 November 2024 – 16:05 WIB - Jabar Terkini
Innalillahi! Bocil di Bogor Tewas Tenggelam di Lokasi Proyek Perumahan Aerum Park
Minggu, 17 November 2024 – 17:00 WIB - Gosip
Vadel Badjideh Pengin Jadi Mantu, Nikita Mirzani Bilang Begini, Tegas!
Minggu, 17 November 2024 – 15:56 WIB