Survei Demokrat Gatot Juga Tertinggi
Selasa, 09 Oktober 2012 – 11:44 WIB
"Biasanya seperti itu. Foke (Fauzi Bowo, red) waktu disurvei 48 persen. Itu angka mentok karena incumbent itu sudah terkenal. Tapi terus menurun karena banyak warga DKI yang saat disurvei belum menentukan pilihan. Sumut saya kira juga akan seperti itu," ulas anggota DPR asal dapil Sumut itu.
Lebih jauh Jhony mengatakan, angka hasil survei nantinya akan dijadikan rujukan dalam menjalin koalisi, membuat komposisi pasangan cagub-cawagub. Dia yakin, jika pasangan yang terbentuk tepat, maka bisa memenangkan pertarungan. "Karena yang disurvei itu kan satu orang, bukan pasangan, jadi nanti kita akan cari pasangan yang tepat. Pasangan yang bisa menang," ucapnya.
Dia mengatakan, para kandidat dari kader Demokrat masih punya peluang yang sama, baik itu Sutan, Cornel Simbolon, T Milwan, atau pun Amri Tambunan.