Survei LKPI: Henoch Terbaik di Pilkada Singkawang
jpnn.com - JAKARTA - Menjelang pilkada Kota Singkawang, Kalimantan Barat, Lembaga Kajian Pemilu Indonesia (LKPI) melakukan survei dari 21-30 Juli 2016 lalu.
Survei dengan metode multistage random sampling ini melibatkan 738 korespoden terpilih dari DPT berdasarkan KPUD Kota Singkawang memunculkan 12 Calon.
Menurut Direktur Eksekutif LKPI, Khairul Affandi, ke-12 calon itu yakni Abdul Muthalib yang kini menjabat Wakil Wali Kota Singkawang, mantan Ketua DPRD Singkawang Tjhai Chui Mie (PDI Perjuangan), Tambok Pardede (Demokrat), Sumberanto Tjitra (Nasdem), Suriandi (PPP), Lo Abidin.
Selain itu juga Adhi Karsidi, Andreas Chang, Malika yang juga istri Wali Kota Singkawang saat ini, Ridha Wahyudi, Andi Syarif, Henoch Thomas (mantan caleg DPR RI).
"Hanya ada tiga tokoh yang mencapai tingkat popularitas atau dikenal oleh Masyarakat Singkawang di atas 80 persen yakni Henoch Thomas (92,2 persen), urutan kedua Tjhai Chu Mi (90,7), ketiga Abdul Muthalib (90,1) sebagai wakil Walikota," kata Khairul, kepada wartawan, Minggu (7/8).
Menurut Khairul, popularitas ketiga tokoh yang tinggi ini didasari pada latar belakang masing-masing. Henoch dikenal karena mantan caleg DPR RI periode lalu. Sedangkan Tjhai Chu Mi populer di masyarakat karena kalendernya terpampang di banyak tempat. Sementara Abdul Muthalib, dikenal masyarakat sebagai wakil walikota Singkawang.
Dalam survei dengan tingkat kepercayaan (+/-) 95 persen dan margin error (+/-) 3,6 persen ini lanjutnya, sosok Henoch meraih presentase kapabiltas paling tinggi yaitu 72,1 persen disusul Abdul Muthalib 70,8 persen dan Tjhai Chu Mi 49,3 persen.
"Dari hasil survei terkait kapabilitas ini, Henoch dinilai masyarakat memiliki kemampuan meyelesaikan persoalan pembangunan di Singkawang yang sangat tinggi dibandingkan tokoh lain," imbuhnya.