Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Survei Tanpa Jokowi, Elektabilitas Prabowo Tertinggi

Minggu, 19 Januari 2014 – 20:04 WIB
Survei Tanpa Jokowi, Elektabilitas Prabowo Tertinggi - JPNN.COM

jpnn.com - JAKARTA - Lembaga Survei dan Polling Indonesia (SPIN) menyebut Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto sebagai calon presiden yang paling kompeten. Hasil survei SPIN menempatkan Prabowo di posisi pertama dengan raihan 26,5% dan diikuti dengan Ketua Umum Golkar Aburizal Bakrie (17,7%), Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri (14,6%), dan Ketua Umum Hanura Wiranto (11,8%).

"Prabowo mendapat apresiasi yang paling baik karena dipandang lebih punya ketegasan, keberanian dan visi misi yang unggul," kata Direktur Eksekutif SPIN Danny Indrianto dalam jumpa pers peluncuran hasil survey 0di Hotel Grand Menteng, Jakarta (19/1).

Survei  SPIN bertujuan untuk melihat dan mengetahui partai politik (parpol) mana yang memiliki program terbaik dan siapa capres yang paling punya kompetensi, kualitas dan kapabilitas dalam Pemilu 2014. Survei menunjukkan bahwa publik ingin capres memiliki beberapa kemampuan.

Survei juga memperlihatkan bahwa hanya 1,1 persen responden yang mempertimbangkan faktor usia capres. Para responden lebih mempertimbangkan program, visi misi dan kompetensinya. Hal yang sama juga menjadi pertimbangan untuk memilih parpol.

Antara lain kompetensi dalam pemberantasan korupsi (57,9%), pengentasan kemiskinan (55,2%), pengurangan pengangguran (54,5%), kedaulatan pangan (47,4 %), energi (33,3%), kesehatan (32,7%), dan pendidikan (30,4%).

Dari aspek program atau agenda kerja parpol, Partai Gerindra merajai hasil survei dengan raihan 17,9%. Kemudian disusul oleh Golkar (15,2%), dan PDIP (14%).

Menurut Danny, Partai Gerindra dipersepsikan publik sebagai parpol yang memiliki program prorakyat dan relatif bersih dari korupsi. Dana kampanye yang kuat, loyalitas kader, serta figur sentralnya dianggap sebagai kelebihan dari Partai Gerindra.

Survei SPIN dilaksanakan pada tanggal 15 Desember 2013-10 Januari 2014 di 33 provinsi. Survei melibatkan 1070 responden dengan metode teknik pencuplikan secara rambang berjenjang (multistage random sampling). Responden terdiri dari 50% laki-laki dan 50% perempuan.

JAKARTA - Lembaga Survei dan Polling Indonesia (SPIN) menyebut Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto sebagai calon presiden yang paling

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA