Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Suzuki Indonesia Dapat Fasilitas Eksklusif Ekspor Kendaraan

Kamis, 14 Juli 2022 – 07:28 WIB
Suzuki Indonesia Dapat Fasilitas Eksklusif Ekspor Kendaraan - JPNN.COM
Peresmian ekspor Suzuki Ertiga dan skutik Nex II di Cikarang. Foto: ridha/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Suzuki Indonesia mendapatkan fasilitas eksklusif berupa kemudahan ekspor kendaraan dari Bea Cukai.

Pemberian fasilitas itu didasarkan pada volume ekspor Suzuki yang tinggi dan kepatuhan pada prosedur.

Kinerja positif tersebut juga membawa Suzuki Indonesia sebagai perusahaan terpilih untuk menjadi bagian dari proses pembentukan ASEAN AEO MRA (bagian dari Bea Cukai ASEAN).

Melalui MRA, Suzuki akan mendapat kemudahan ekspor ke negara-negara anggota ASEAN.

Proses validasi bersama untuk mendapatkan fasilitas eksklusif tersebut dilakukan oleh anggota Bea Cukai ASEAN melalui acara kunjungan ke pabrik Suzuki di Cikarang, beberapa waktu lalu.

Chair of the Subworking Group on ASEAN AEO MRA Fauziah A Sani mengatakan program ini berjalan baik dan Suzuki Indonesia bersikap kooperatif untuk mendukung program mereka.

“Kami juga berdiskusi dengan Dirjen Bea Cukai Indonesia mengenai penerapan prosedur keamanan yang konsisten dan sesuai,” ujar Fauziah A Sani dalam siaran pers, Kamis (14/7).

Dia mengharapkan program tersebut bisa diimplementasikan di 10 negara ASEAN pada 2025.

Suzuki Indonesia mendapatkan fasilitas eksklusif berupa kemudahan ekspor kendaraan dari Bea Cukai.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News