Suzuki Swift Sport BeeRacing Seharga Rp 304 Jutaan
jpnn.com - Jika di pasar Indonesia Swift Sport belum sukses memikat publik tanah air, berbeda dengan di Eropa, Swift Sport sangat diminati. Baru saja, Suzuki merilis Swift Sport BeeRacing Edition di Negeri Pizza.
Mendapat pembaruan di beberapa sisi, paling mencolok adalah aplikasi dual tone di bagian atap dan kap mesin berkelir champion yellow and dubai black metallic. Tidak ketinggalan "stripping racing look" yang menyertainya.
Perbedaan lainnya dengan model Swift Sport bisa dilihat dari grill sarang lebah baru dengan tambahan aksen serat karbon. Spoiler, side skirt, dan diffuser belakang yang mengapit dua knalpot racing hingga pelek 17 inci two-tone.
Masuk ke kabin, jahitan merah di jok semi bucket dan instrument cluster modern hadir sejalan konsep racing look. Termasuk sandaran kepala dan pedal gas bersapuh metalik.
Sementara di balik kap mesin, Suzuki masih mempercayakan mesin 1.4L Boosterjet turbocharged yang sama dipakai model Swift Sport standar. Tenaganya diklaim mencapai 139 hp dan 230 Nm.
Transmisi manual 6-percepatan membagikan tenaga ke roda depan. Kemampuan berlarinya sendiri 8.1 detik untuk mencapai 100 kpj dari titik diam.
Saat ini, Swift Sport BeeRacing tersedia secara eksklusif melalui pemesanan online. Harganya 18 ribu Euro atau sekitar Rp 304 juta. (mg8/jpnn)