Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Swab Antigen Gratis, Guru Honorer Pelamar PPPK 2021 Minta 1 Hal Lagi kepada Mas Nadiem

Rabu, 08 September 2021 – 13:27 WIB
Swab Antigen Gratis, Guru Honorer Pelamar PPPK 2021 Minta 1 Hal Lagi kepada Mas Nadiem - JPNN.COM
Mendikbud Nadiem Makarim mengabulkan permintaan para guru honorer peserta seleksi PPPK 2021 soal swab antigen gratis. Ilustrasi Foto: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Fasilitas swab antigen gratis dan vaksinasi dari Kementerian Kesehatan untuk seluruh peserta seleksi kompetensi PPPK 2021 disambut sukacita guru honorer. Permintaan mereka kepada Mendikbudristek Nadiem Makarim akhirnya dikabulkan.

"Alhamdulillah kami senang sekali dengan kebijakan pemerintah ini. Terima kasih, Mas Nadiem dan Pak Budi (Menkes Budi Gunadi Sadikin)," kata Ketua Solidaritas Nasional Wiyatabakti Indonesia (SNWI) Sumatera Selatan Susi Maryani kepada JPNN.com, Rabu (8/9).

Dengan tidak adanya biaya swab antigen, Susi dan kawan-kawannya bisa lebih menghemat dana untuk mengikuti tes PPPK 2021.

Biaya swab antigen bisa digunakan untuk kebutuhan lain misalnya ongkos transportasi dan perlengkapan lainnya.

"Uang swab antigen bisa untuk tambahan beli sepatu hitam, baju putih hitam, dan alat tulis," ucapnya.

Rasa syukur juga disampaikan Ketum Perkumpulan Honorer K2 Indonesia (PHK2I) Cecep Kurniadi.

Pasalnya dana swab antigen sebelumnya sempat membuat guru honorer K2 pusing. Begitu juga syarat vaksinasi bagi peserta dari Jawa, Madura, Bali 

"Kami sangat bersyukur atas kebijakan pemerintah yang makin memudahkan guru honorer mengikuti seleksi kompetensi PPPK 2021," kata Cecep.

Guru honorer peserta tes PPPK 2021 senang karena swab antigen gratis, masih ada satu permintaan lagi kepada Mas Nadiem.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News