Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Swiss Masuk Musim Panas, Polisi Optimistis Temukan Eril

Senin, 06 Juni 2022 – 19:47 WIB
Swiss Masuk Musim Panas, Polisi Optimistis Temukan Eril - JPNN.COM
Putra Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril. Foto: Instagram @Emmerilkahn

jpnn.com, JAKARTA - Duta Besar Indonesia untuk Swiss Muliaman Hadad berharap musim panas di Swiss memudahkan proses pencarian anak Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz alias Eril yang hilang di Sungai Aare.

Muliaman mengatakan Swiss mulai memasuki musim panas sehingga terjadi peningkatan suhu.

Menurutnya, suhu dan debit air di Sungai Aare juga meningkat sehingga banyak pengunjung yang akan berenang.

"Dengan naiknya temperatur, akan terjadi penambahan debit air di sungai Aare dan juga akan peningkatan pengunjung di Sungai Aare," kata Muliaman dalam konferensi pers, Senin (6/6).

Muliaman menyebut kepolisian kota Bern optimistis bisa segera menemukan Eril.

"Peningkatan dinamika air dan manusia diharapkan akan berkontribusi dalam proses pencarian," lanjut Muliaman.

Tim SAR yang tergabung dari kopolisian, polisi paritim, dan pemadam kebakaran masih melakukan pencarian Eril.

Adapun metode pencarian yang dilakukan yakni patroli darat, patroli air dengan perahu, penerbangan drone, penggunaan alat untuk mengetahui kondisi bawah air, penugasan penyelam, dan penggunaan anjing pelacak.

Duta Besar Indonesia untuk Swiss Muliaman Hadad berharap musim panas di Swiss memudahkan proses pencarian anak Ridwan Kamil, Eril..

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News