Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Syahrian Abimanyu Tertantang Jadi Tumpuan Timnas U-23

Sabtu, 17 Maret 2018 – 10:42 WIB
Syahrian Abimanyu Tertantang Jadi Tumpuan Timnas U-23 - JPNN.COM
Syahrian Abimanyu. Foto: Kris/Sumatera Ekspres

jpnn.com, PALEMBANG - Gelandang Sriwijaya FC Syahrian Abimanyu akhirnya mendapat kepercayaan pelatih Timnas Indonesia U-23, Luis Milla.

Dia kembali dipanggil timnas untuk melakoni training center (TC) tahap ketiga bulan ini.

Pemain yang masih 18 tahun itu merasa tertantang naik kelas perkuat lini tengah Timnas Indonesia U-23.

Abimanyu juga berjanji akan berikan yang terbaik untuk menjawab kepercayaan Luis Milla.

Sekalipun saat ini masih masa seleksi masuk skuat inti timnas proyeksi Asian Games 2018 pada 18 Agustus-2 September mendatang.

“Pastinya merupakan sebuah tantangan bisa masuk Timnas Indonesia U-23. Di sana juga bisa belajar banyak dengan para senior,” ungkap Abi, sapaan karib Abimanyu.

Jika melihat komposisi pemain yang dipanggil Luis Milla pada TC mulai 17-22 Maret ini, di lini tengah ada 10 nama pemain. Tapi untuk pemain dengan karakter penyuplai bola, ada Evan Dimas, Mohammad Hargianto, dan Hanif Sjahbandi.

Mereka adalah nama-nama yang selama ini menjadi tumpuan lini tengah timnas di bawah polesan arsitek asal Spanyol tersebut.

Gelandang Sriwijaya FC Syahrian Abimanyu akhirnya mendapat kepercayaan pelatih Timnas Indonesia U-23, Luis Milla.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close