Tahun Anjing Tanah, Pemilik Empat Shio Diramalkan Apes
jpnn.com, TARAKAN - Tahun 2018 merupakan tahun anjing tanah. Keberuntungan apa saja yang akan didapatkan sepanjang 2018 dari sisi feng shui.
Tokoh spiritual Konghucu Suwarno, yang mengabdikan dirinya di Klenteng Tao Pek Khong Tarakan, Kaltara, yang juga merupakan ahli membaca feng shui, menyebutkan 2018 merupakan tahun anjing tanah, yang mana banyak tantangan yang akan dihadapi oleh masyarakat.
Pada unsur anjing sendiri terdapat hal baik maupun buruk. Pada tahun ini masyarakat hanya harus lebih sabar menahan emosi.
Sebab, di tahun ini akan ada banyak tantangan yang tidak diduga, yang mengharuskan seseorang untuk bekerja lebih keras lagi.
“Tahun anjing tanah harus lebih tahan emosi. Karena anjingmenggonggong, saling berebut dan rawan terjadi perselisihan,” ungkap Suwarno.
Selain unsur anjing, terdapat pula unsur tanah. Di mana menurut Suwarno jika dilihat dari sisi ekonomi tidak terlalu bergerak signifikan dari tahun sebelumnya.
Sebab, air yang merupakan rezeki, bertemu dengan tanah memiliki sifat menyerap air dan dapat membendung air merupakan gambaran keadaan ekonomi yang biasa saja.
“Kalau dibandingan tahun ayam api, lebih adem tahun ini. Cuman kalau keadaan ekonominya masih normal-normal aja, sama saja seperti 2017. Karena setelah pemilu baru bisa dilihat maju apa tidaknya perekonomian,” tambahnya.