Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Taj Yasin Maimoen Melepas Pecinya dan Memberikannya pada Lelaki Tua ini

Sabtu, 18 September 2021 – 22:38 WIB
Taj Yasin Maimoen Melepas Pecinya dan Memberikannya pada Lelaki Tua ini - JPNN.COM
Wagub Taj Yasin Maimoen yang melihat Rofik duduk seorang diri langsung mendatangi dan berbincang dengannya. Foto: source for JPNN

jpnn.com, SEMARANG - Warga Dusun Candikidul, Desa Candirejo, Rofik, tak pernah menyangka akan mendapatkan peci dari Wakil Gubernur Jawa Tengah, Taj Yasin Maimoen.

Pria lanjut usia tersebut awalnya hanya duduk sembari menunggu bantuan sembako yang akan dia terima dari NBRS Corp dan Blue Helmet Jateng, di Desa Candirejo, Kecamatan Tuntang, Sabtu (18/09).

Wagub Taj Yasin yang melihat Rofik duduk seorang diri langsung mendatangi dan berbincang dengannya.

Namun, begitu melihat Rofik tidak mengenakan masker, Wagub Taj Yasin langsung meminta seseorang memberikan masker kepadanya.

"Maskere pundi mbah? Ada masker nggak? Tulung Mbahe dikasih (Maskernya mana mbah? Ada masker nggak, tolong mbahe dikasih)," kata Taj Yasin.

Setelah diberi masker, Rofik kemudian memakai maskernya. Dia digoda oleh Taj Yasin, saat masker yang dikenakannya terbalik.

"Lha niku kuwalik mbah, pun dibenerke. Lha nek ngeten kan ketok luwih nom (lha itu terbalik mbah, dibetulkan dulu. Lha kalau begini kan terlihat lebih muda," canda Wagub.

Nembe nopo teng mriki pak? (Lagi apa di sini pak?)," Tanya Taj Yasin, melanjutkan.

Wagub Taj Yasin yang melihat Rofik duduk seorang diri langsung mendatangi dan berbincang dengannya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close