Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tak Banyak Terekspos, Begini Daya Saing Ekonomi Indonesia Secara Global

Minggu, 10 Oktober 2021 – 20:15 WIB
Tak Banyak Terekspos, Begini Daya Saing Ekonomi Indonesia Secara Global - JPNN.COM
Peneliti Indef Eisha M. Rachbini membeberkan status daya saing ekonomi Indonesia di kancah global. Ilustrasi industri: Ricardo/JPNN.com

jpnn.com, JAKARTA - Peneliti Institute for Development of Economics and Finance (INDEF) Eisha M. Rachbini membeberkan status daya saing ekonomi Indonesia di kancah global.

Eisha menyampaikan usai krisis ekonomi pada 1997-1998, pertumbuhan ekonomi rata-rata berada pada angka lima secara nasional.

Namun, jumlah tersebut mengalami penurunan jika dibandingkan dengan sebelum krisis ekonomi yang pernah menyentuh angka 10.

Dia juga mengatakan, daya saing perekonomian Indonesia secara global competitiveness index mengalami penurunan sejak 2017 dengan rangking 27.

Kemudian anjlok lagi pada menjadi peringkat 45 pada 2018.

"Terus turun menjadi peringkat 50 di tahun 2019 menurut data World Economic Forum," katanya, Sabtu (9/10/2021).

Menurut Eisha, kondisi tersebut memiliki keterkaitan dengan yang terjadi di sektor industri.

Pada 2019-2020 saat pandemi melanda, indeks produksi turun menjadi dari 148 menjadi 131.

Peneliti Indef Eisha M. Rachbini membeberkan status daya saing ekonomi Indonesia di kancah global.

Sumber Warta Ekonomi

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close