Tak Terima Motor Dibakar Massa Demo Anak STM, Jurnalis Okezone Melapor ke Polisi
jpnn.com, JAKARTA - Jurnalis dari Okezone Puteranegara Batubara melaporkan pembakaran motornya yang dilakukan oknum massa demo anak STM saat meliput di Gedung DPR, Jakarta Pusat, Rabu (25/9) kemarin.
Pelaporan dilakukan Puteranegara ke Sentra Pelayanan Kepolisian Terpadu Polres Metro Jakarta Pusat, Kamis (26/9).
Dia menyertakan bukti kepemilikan motor Honda Supra X-125 bernomor B 3993 BWV yang dibakar massa serta foto saat motor kesayangannya itu dilumat api.
"Saya berharap diusut agar kasus seperti ini tidak terulang di masa mendatang," kata Puteranegara didampingi perwakilan dari redaksinya itu.
Laporan kasus pembakaran motor Puteranegara teregistrasi dengan Nomor 1782/K/IX/2019/Restro Jakpus.
Saat membuat laporan, Puteranegara menceritakan kronologi kejadiannya. Puteranegara saat itu mendapatkan tugas meliput di sekitar Gedung DPR-MPR RI yang kebetulan sedang ada unjuk rasa massa anak STM yang menolak pengesahan RKUHP dan beberapa rancangan undang-undang (RUU) lainnya.
Dia memarkirkan motornya di dekat Pos Polisi (Pospol) Palmerah, Jalan Tentara Pelajar, Jakarta Pusat.
Demo berlangsung anarkistis di mana massa melempar polisi yang dibalas dengan tembakan gas air mata. Massa kemudian membakar Pospol Palmerah. Motor milik Puteranegara diseret lalu dibakar juga.