Taksi Pangkalan Mogok, Bandara Hang Nadim Berdayakan Bus
Dari surat edaran yang didapat Batam Pos bertanggal 28 Juli lalu, meminta pengosongan taksi-taksi yang beroperasi di lokasi seperti Bandara Hang Nadim, Pelabuhan Domestik Sekupang, Pelabuhan Internasional Sekupang, Pelabuhan Telagapunggur, Batamcenter, Harris Resort, Harris Hotel, Golden Gate, KTM Resort, Mega Mall, Nagoya Hill, Awal Bross, Lovina In, dan DC Mall.
Dalam surat itu menyatakan masih membandelnya aksi taksi online dan tak mengindahkan peringatan dari Pemko Batam, mengajak seluruh pengelola atau koordinator taksi pangkalan seluruh Batam melakukan aksi damai dengan mengosongkan taksi-taksi yang ada di pangkalan. Pada aksi damai ini, para pengemudi taksi akan berkumpul di depan Kantor Pemko Batam.
Beberapa masyarakat yang ditemui Batam Pos, terkait aksi yang dilakukan oleh para pengemudi taksi ini, menuturkan pendapat yang hampir sama yakni memilih taksi online dibandingkan pangkalan. Dengan alasan harga yang jauh lebih murah. Sarma, salah satu pengguna taksi online mengatakan dirinya merasa tak risih dengan aksi tersebut.
"Saya kalau kemana-kemana sekarang pakai taksi online aja. Bayangkan harga jauh lebih murah dibandingkan pangkalan. Mereka (taksi pangkalan,red) pakai uang buka pintu segala," tuturnya.
Pengguna taksi online yang lain, Icha juga mengemukakan hal yang sama. Baginya ada atau tidaknya taksi pangkalan beroperasi saat ini, tak akan mempengaruhi sarana transportasi di Batam. "Ada online murah, nyaman dan ramah. Taksi pangkalan, kadang tak bersahabat," ucapnya. (she/cr1/rng/ska)