Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Taliban Kembali Berkuasa, Stasiun TV Afghanistan Berjuang Mati-matian demi Tetap Siaran

Kamis, 19 Agustus 2021 – 23:53 WIB
Taliban Kembali Berkuasa, Stasiun TV Afghanistan Berjuang Mati-matian demi Tetap Siaran - JPNN.COM
Di bawah rezim Taliban 1996-2001, perempuan Afghanistan terkurung di rumah mereka. TV dan musik juga dilarang. (Supplied:TOLO TV)

"Menyakitkan melihatnya, karena [seperti melihat] kemajuan 20 tahun dibuang begitu saja ke toilet," katanya.

"Tidak harus seperti ini."

Ia menyalahkan pemerintahan Presiden AS Joe Biden, yang memimpin keluarnya pasukan Amerika, dan pemerintah Afghanistan, yang dipimpin oleh Presiden Ashraf Ghani.

“Kami sangat kritis terhadap pemerintah Afghanistan, khususnya Ashraf Ghani, termasuk cara dia pergi. Pada dasarnya kepergiannya memicu keruntuhan negara menjadi seperti ini.

"Dan pemandangan yang Anda lihat di bandara Kabul adalah akibat langsung dari kepergiannya."

Anak muda yang berani menjadi inspirasi

Tapi Saad masih tetap optimistis karena diskusi yang terjadi di antara banyak pihak, termasuk Taliban dan tokoh internasional lain.

Ia juga merasa bangga dengan anak-anak muda yang cerdas secara digital dan mereka tidak pernah melihat pemerintahan Taliban, sehingga lebih sulit menyensor generasi muda.

"Hampir semua anak-anak ini tidak pernah mengalami pemerintahan Taliban," katanya.

TOLO TV adalah stasiun televisi yang paling populer di Afghanistan. Tapi sekarang stasiun ini berjuang untuk masa depannya setelah Taliban kembali berkuasa.

Sumber ABC Indonesia

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA
X Close