Tampak Siring Bali Sambut 'Endorser Pariwisata Indonesia' Barack Obama
Dalam ajaran Hindu air suci yang mengalir tersebut bisa membersihkan diri dari hal-hal buruk sehingga hati kembali suci.
Pura Tirta Empul ini memang mengundang perhatian pesohor dunia seperti Obama. Sebab, pesona magis dan keindahan relief bangunan begitu membuat hati terpukau. Namun sebelum Obama, salah satu cucu dari Raja Salman pun pernah mengunjungi Pura.
Sementara itu, masih di kawasan Tampak Siring. Ada sebuah bangunan bersejarah yakni Istana Presiden. Istana tersebut merupakan salah satu jejak Soekarno semasa hidupnya. Namun kini sudah menjadi destinasi banyak wisatawan karena keindahan alam asri yang ditawarkannya.
Obama dan rombongan mendarat di Bali, Jumat (23/6). Obama rencananya berada di Bali hingga 28 Juni 2017. Setelah itu dia bertolak ke Yogyakarta dan di sana hingga 30 Juni 2017.
Menpar Arief Yahya menyebut destinasi manapun yang dikunjungi Mantan Presiden Obama itu akan menjadi sangat tersohor di dunia. Obama betul-betul menjadi endorser pada Pariwisata Indonesia.
“Terima kasih banyak Mr Obama,” kata Menpar Arief Yahya dari Bandung.
Pariwisata, lanjut Arief Yahya, adalah mengelola persepsi publik. “Tugas promosi adalah melukis persepsi, tugas destinasi adalah mendekatkan persepsi dengan kenyataan di lapangan. Ketika promise product sama atau lebih tinggi dari expectation customers, maka PR-ing kita sukses,” sebut Menpar Arief Yahya.
“Maka saat inilah timing yang paling bagus mempromosikan Bali lebih keras lagi di mata dan telinga dunia. Karena itu pula saya porsikan budget besar promosi di Time Square Amerika untuk menyambut Barack Obama. Kami genjot sejak kehadirannya ke Bali, Yogyakarta dan Jakarta,” ungkap Menpar Arief Yahya.