Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tampil Tercepat di FP, Toprak Sebut Trek Sirkuit Mandalika Masih Kotor

Jumat, 19 November 2021 – 23:40 WIB
Tampil Tercepat di FP, Toprak Sebut Trek Sirkuit Mandalika Masih Kotor - JPNN.COM
Pembalap tim Pata Yamaha With Brixx WorldSBK Toprak Razgatlioglu melaju saat sesi latihan bebas pertama (FP1) di Pertamina Mandalika International Street Circuit, Lombok Tengah, Nusa Tenggara Barat (NTB), Jumat (19/11/2021). ANTARA FOTO/Andika Wahyu/pras.

"Saya selalu menyukai trek baru, saya sangat cepat di trek yang 'kotor' ini, karena saya selalu berlatih seperti ini," kata Razgatlioglu di sesi jumpa pers, Jumat.

"Saya selalu menyukainya seperti ini, mungkin itu yang membuat saya cepat karena di lap pertama di bawah (satu menit) 39 (detik), juga lap yang cepat."

Tampil tercepat di kedua sesi latihan, Razgatlioglu bahkan belum menjalani time attack dan baru fokus ke simulasi balapan.

Sementara itu, rival terdekatnya, Rea juga mendapati aspal trek Mandalika kotor dan licin di sejumlah area.

"Treknya bagus, layoutnya bagus, hanya sedikit kotor," kata Rea.

"Aspalnya kotor, 'bumpy' di sejumlah area, aspal di Tikungan 1 juga ada yang terlepas, juga di tikungan terakhir."

"Sektor terakhir sangat licin... ini yang sering ditemui di sirkuit baru. Ketika tidak ada 'rubber' di trek, 'racing line' sangat sempit. Saya rasa akan sulit menyalip tetapi saya yakin saya bisa meraih posisi bagus," ungkapnya.

Setelah kehilangan banyak waktu di sesi FP1 karena masalah teknis, di FP2 Rea mulai menemukan ritme dan kecepatan dan cukup optimistis untuk bertarung besok.

Tampil tercepat di kedua sesi latihan bebas World Superbike (WSBK), Toprak Razgatlioglu sebut trek Sirkuit Mandalika masih sedikit kotor

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close