Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tangkal Diabetes dengan Konsumsi Sayur sebelum Buah

Senin, 19 November 2018 – 08:17 WIB
Tangkal Diabetes dengan Konsumsi Sayur sebelum Buah - JPNN.COM
Ilustrasi. FOTO : Jawa Pos
Hermina memberikan tip konsumsi buah-buahan yang manis seperti mangga. Sebaiknya lebih dulu mengonsumsi sayuran agar penyerapan gulanya bisa dihambat dengan sayuran yang sebelumnya dimakan.

Begitu juga saat berolahraga. Pada saat gula darah tinggi, jangan sampai menurunkannya melalui olahraga. Sebab, penderita bisa lemas, bahkan tidak sadarkan diri.

Mengenai hal itu, Hermina menyarankan penderita agar istirahat yang cukup saat gula darah tinggi. Selain itu, bisa dilakukan penyuntikan hormon insulin. ''Baru setelah gula darah normal bisa olahraga kembali,'' paparnya.

Dokter alumnus FK Unair itu menambahkan, selama ini banyak rumor obat-obatan yang bisa menyembuhkan diabetes. Misalnya, mengonsumsi undur-undur dan semut jepang. Menurut Hermina, dalam menerima informasi tersebut tentu harus hati-hati.

Begitu juga saat berolahraga. Pada saat gula darah tinggi, jangan sampai menurunkannya melalui olahraga. Sebab, penderita bisa lemas, bahkan tidak sadarkan diri

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

TAGS   diabetes 
X Close