Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Tanpa Keluarga

Oleh Dahlan Iskan

Minggu, 12 Juli 2020 – 05:25 WIB
Tanpa Keluarga - JPNN.COM
Dahlan Iskan. Foto: Ricardo/JPNN.com

Menurut media di Vietnam, orang asing yang terkena Covid-19 di sana berjumlah 49 orang. Semua sembuh. Bar tempat pesta itu sendiri akhirnya dinyatakan sebagai tempat penularan Covid-19 terbesar di Vietnam: 19 orang.

Bar, pada umumnya, pula yang dianggap sarana penular terbesar di Amerika. Yang sampai kemarin, jumlah penderitanya sudah melampaui 3 juta orang. Yang tiap hari masih terus membumbung. Dua hari lalu masih 52.000 orang dalam satu hari.

Dalam penerbangan pulang ke Inggris itu Cameron ditemani 3 orang dokter Vietnam. Dibawa pula 6 tabung oksigen. Pun peralatan medis lainnya.

Itu memang penerbangan khusus. Yang dicarter oleh perusahaan asuransi. Perusahaan asuransi itu pula yang menanggung biaya pengobatan Cameron selama di Vietnam.

Media di Vietnam menyebutkan perusahaan asuransi itu habis uang lebih Rp 2 miliar untuk pengobatan seorang Cameron. Tepatnya 160.000 dolar Amerika.

Pengobatan di Vietnam memang mahal. Bagi yang tidak ikut BPJS-nya.

Ada seorang pasien asing yang juga mengeluh. Telinga orang asing itu terkena virus. Yakni setelah berolahraga renang. Biaya pengobatannya sampai Rp 5 juta.

"Saya terkena sakit yang sama di Korea Selatan. Biayanya hanya Rp 300.000," tulis eksekutif asing itu di media Vietnam.

Vietnam dianggap paling sukses dalam penanganan Covid-19. Negaranya miskin --setara dengan kita. Namun yang tertular Covid-19 hanya 360 orang. Yang meninggal: 0.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close