Tantri Kotak Pilih Naik KRL dan Transjakarta
jpnn.com, JAKARTA - Tantri Kotak memilih menggunakan angkutan umum untuk menghindari kemacetan di Jakarta. Hal ini dia ungkapkan lewat akun Instagram miliknya.
Diakui Tantri, aktivitasnya menggunakan Transjakarta dan KRL sudah beberapa minggu belakangan ini dia lakoni.
“Jakarta sedang pembangunan. Efeknya macet, solusinya menggunakan fasilitas umum. Saya beberapa minggu ini lebih senang menggunakan angkutan umum seperti Transjakarta, KRL. Lebih cepat dan hemat,” tulisnya.
Namun begitu, Tantri mengakui soal keamanan dalam menggunakan angkutan umum tidak ada jaminan. Meski begitu, ibu satu anak memilih untuk menikmati hal tersebut.
“Tapi saya menikmatinya karena saya butuh rasa berjuang kembali agar bisa menghargai apa yang sudah dimiliki,” paparnya.
Dalam postingannya, Tantri juga menceritakan pengalamannya saat ditanya oleh seseorang yang bertemunya saat di stasiun.
Wanita berhijab ini ditanya alasannya memilih naik angkutan umum.
“Pernah ada yang ketemu dengan saya di stasiun lalu bertanya, “mba naik krl? Emang ga ada uang naik taxi?” Lalu saya jawab, “saya punya hak yang sama mencoba angkutan umum, karena saya warga Jakarta“,” jawabnya.