Tari Perut, Bukan Pesan tapi Suguhan
Rabu, 01 Desember 2010 – 20:01 WIB
JAKARTA - Wakil Ketua DPR dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Anis Matta menegaskan, kunjungan kerja (kunker) delapan anggota Badan Kehormatan (BK) DPR ke Yunani sah dan sesuai dengan prosedural. "Sudah selesai klarifikasinya dan tidak ditemukan pelanggaran dalam kunker ke Yunani," kata Anis Matta, di gedung Nusantara III, komplek Parlemen, Senayan Jakarta, Rabu (1/12). Menurut Anis, keberadaan anggota BK selama dua hari di Turki, akibat dari terjadinya penundaan penerbangan selanjutnya. "Perjalanan dinas sekitar 7 hari, biasanya ada waktu molor dan yang begitu-begitu kita fleksibel dan mereka tidak akan dinonaktifkan untuk proses pemeriksaan selanjutnya," imbuh Anis.
Selama berada dua hari di Turki, kata Anis, mereka mengakui sempat berjalan-jalan ke Istana Raja Turki dan disuguhi tari perut. "Suguhan tari perut itu, bukan atas pesanan delapan anggota BK itu, tapi sudah ada begitu saja. "Mereka membantah minta disuguhi tari perut di Turki," tegas Anis Matta, lagi.
Terkait dengan adanya klarifikasi dari delapan anggota BK DPR itu, lebih lanjut Anis Matta berharap Fraksi PDI-P bisa menerima penjelasan mereka dan mengakhiri polemik keanggotaan dan pimpinan BK. "Itu sudah final karena telah jadi keputusan pimpinan DPR seiring dilantiknya keanggotaan dan pimpinan BK DPR yang baru dan Fraksi PDI-P tidak perlu merasa dibohongi dengan keputusan yang sudah ada itu," pintanya.
JAKARTA - Wakil Ketua DPR dari Fraksi Partai Keadilan Sejahtera (PKS) Anis Matta menegaskan, kunjungan kerja (kunker) delapan anggota Badan Kehormatan
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
BERITA LAINNYA
- Pilkada
Demi Prabowo, Feri Mengajak Rakyat Kalahkan 20 Calon Kada yang Didukung Mulyono
Selasa, 26 November 2024 – 19:53 WIB - Pilkada
Bivitri Nilai Prabowo Sudah Tak Malu-malu Memberikan Dukungan kepada Paslon
Selasa, 26 November 2024 – 19:50 WIB - Legislatif
Sahroni Minta Polri Bikin Aturan, Mobil Baru Wajib Dilengkapi Dashcam
Selasa, 26 November 2024 – 19:22 WIB - Pilkada
Besok Pilkada Serentak 2024, GP Ansor Sampaikan Enam Poin Pernyataan Sikap
Selasa, 26 November 2024 – 19:17 WIB
BERITA TERPOPULER
- Pilkada
Deddy PDIP: Saya Tersinggung, Pak Prabowo Diperlakukan Seperti Itu di Solo
Selasa, 26 November 2024 – 18:32 WIB - Sosial
Akun Fufufafa Disebut Identik dengan Gibran, Unggahannya Mengarah ke Gangguan Jiwa
Selasa, 26 November 2024 – 15:32 WIB - Pilpres
Gibran Diduga Mulai Bersiap untuk Pilpres 2029, Indikasi Berani Menelikung Prabowo?
Selasa, 26 November 2024 – 18:04 WIB - Olahraga
Persis Solo Resmi Tunjuk Ong Kim Swee Sebagai Pelatih, Siapkan Revolusi di Sisa Laga Liga 1
Selasa, 26 November 2024 – 15:50 WIB - Pilkada
Edi Lemkapi Soroti Pernyataan Soal Partai Coklat, Dia Bilang Begini
Selasa, 26 November 2024 – 15:09 WIB