Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Teka-teki Kematian Siswi SMP di Tasikmalaya yang Ditemukan di Gorong-gorong

Jumat, 31 Januari 2020 – 22:09 WIB
Teka-teki Kematian Siswi SMP di Tasikmalaya yang Ditemukan di Gorong-gorong - JPNN.COM
Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Anom Karibianto. Foto: ANTARA/HO Polresta Tasikmalaya

jpnn.com, TASIKMALAYA - DS (13), siswi SMP Negeri 6 Tasikmalaya ditemukan tewas di gorong-gorong depan sekolahnya pada Senin (27/1). Polisi pun hingga kini belum dapat memastikan penyebab kematian korban.

Kapolres Tasikmalaya Kota AKBP Anom Karibianto mengatakan, pihaknya telah memeriksa keterangan saksi dan mengumpulkan barang bukti, termasuk rekaman CCTV.

"Bukti CCTV juga kami pelajari, baru bisa dipastikan bagaimana itu (kematian) terjadi," kata Anom Karibianto kepada wartawan, Jumat (31/1).

Untuk mengetahui lebih jelas terkait kematian korban, katanya, akan dibuktikan dengan hasil autopsi yang sampai saat ini masih dianalisis oleh tim forensik Polda Jabar.

"Kami masih mendalami sambil kami menunggu hasil autopsi," katanya.

Anom membantah jika organ dalam korban telah hilang seperti yang beredar di media sosial. Hasil autopsi sementara seluruh organ tubuh korban lengkap.

"Semua organ lengkap. Saya tekankan tidak benar ada organ hilang," katanya.

Sebelumnya, korban dilaporkan hilang sejak Kamis (23/1), sampai akhirnya ditemukan tewas di dalam gorong-gorong depan sekolah, Senin (27/1). (antara/jpnn)

Polisi telah memeriksa saksi dan mengumpulkan barang bukti, termasuk rekaman CCTV untuk mengetahui penyebab kematian siswi SMP Negeri 6 Tasikmalaya.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News