Tenang, Justice League Tak Sesuram Batman V Superman Kok
jpnn.com - Sebulan menjelang jadwal rilisnya, promosi Justice League semakin gencar dilakukan Warner Bros dan DC Comics. Akun resmi film tersebut mengunggah poster konsep terbaru kemarin, Kamis (5/10).
Ada lima poster. Masing-masing memuat gambar satu karakter. Yakni, The Flash, Cyborg, Batman, Wonder Woman, dan Aquaman.
Semua poster itu bertulisan All In 11.17 alias mereka semua akan bersatu pada 17 November yang merupakan jadwal pemutaran perdana di Amerika Utara.
Selain itu, mereka berlima menghiasi sampul majalah Empire edisi November yang mulai dijual pekan ini. Di dalamnya terdapat liputan eksklusif delapan halaman dari Leavesden Studios, set lokasi syuting raksasa milik DC.
Para pemain juga membagi beberapa hal yang bisa diharapkan penonton dari film pertama persatuan para superhero komik DC tersebut.
Menurut mereka, Justice League memiliki warna yang tidak begitu sama dengan pendahulunya yang juga merupakan pembuka DC Extended Universe (DCEU) Batman v Superman: Dawn of Justice (2016).
’’Justice League bukan film yang kelam atau berat,’’ kata Gal Gadot, pemeran Wonder Woman. ’’Tidak seberat Batman v Superman,’’ tambahnya.
Sejak awal, Justice League memang dikonsep sebagai film kebangkitan. Hal itu diungkapkan pemeran The Flash, Ezra Miller.