Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Terbitkan Sukuk Global, Indonesia Raup Rp 39 Triliun

Jumat, 31 Maret 2017 – 21:15 WIB
Terbitkan Sukuk Global, Indonesia Raup Rp 39 Triliun - JPNN.COM
Kemenkeu. Foto: Kemenkeu

Yakni SNI0322 senilai USD 1 miliar untuk tenor lima tahun dan seri SNI0327 USD 2 miliar dengan masa jatuh tempo sepuluh tahun.

Sukuk global diterbitkan pemerintah melalui perusahaan penerbit Surat Berharga Syariah Negara (SBSN) Indonesia III.

Tanggal pricing 22 Maret 2017 untuk tenor lima tahun.

Total penawaran yang masuk mencapai USD 4,87 miliar dan di-issued USD 1 miliar.

Selanjutnya, untuk tenor sepuluh tahun dari orderbook USD 5,97 miliar, yang dieksekusi mencapai USD 2 miliar. ”Jadi total USD 3 miliar,” ujarnya.

Robert memerinci, sukuk global untuk tenor lima tahun ditawarkan dengan yield atau imbal hasil 3,40 persen.

Sedangkan yang jatuh tempo sepuluh tahun memiliki yield 4,15 persen.

Imbal hasil itu dibayarkan setiap enam bulan. 

Indonesia berhasil menyerap dana dari penerbitan obligasi syariah atau sukuk dengan denominasi dolar sebesar USD 3 miliar atau Rp 39 triliun.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close