Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Ternyata Ini Penyebab Stadion Persija Belum Dibangun

Selasa, 28 Februari 2017 – 10:10 WIB
Ternyata Ini Penyebab Stadion Persija Belum Dibangun - JPNN.COM
Wakil Gubernur DKI Djarot S Hidayat. Foto: dokumen JPNN.Com

jpnn.com - jpnn.com - Pemprov DKI Jakarta akan berupaya merealisasikan janji pembangunan stadion baru bagi Persija Jakarta.

Rencananya, stadion itu akan dibangun di Taman BMW, Kelurahan Papanggo, Tanjung Priok, Jakarta Utara.

Hal itu diungkapkan Wakil Gubernur DKI Jakarta Djarot Saiful Hidayat saat menyaksikan turnamen sepak bola U-17 ‘Tribute to Jakarta-Tribute to Persija’ di GOR Sumantri, Jakarta, Minggu (26/2)

“Sebetulnya dua tahun yang lalu sudah dialokasikan anggaran Rp 1,2 triliun, desainnya juga ada,” ucap Djarot seperti diberitakan Jawa Pos hari ini.

Djarot mengatakan, pihaknya saat ini tengah menyelesaikan sengketa lahan di atas tanah tersebut. Jika permasalahan itu selesai, Pemprov DKI akan segera membangun stadion bertaraf internasional untuk Persija.

“Persija ini kan kita mau bangunkan di bekas Taman BMW,” ujar dia seperti diberitakan Jawa Pos hari ini.

Persija memang selalu kesulitan untuk menggelar pertandingan di Jakarta. Apalagi setelah Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) harus direnovasi menjelang Asian Games 2018 yang akan digelar di Jakarta dan Palembang.

Tidak hanya kesulitan bertanding di Jakarta. Bambang Pamungkas dan kolega hingga saat ini tidak mempunyai tempat latihan tetap dan layak. Selama ini skuat Macan Kemayoran selalu ‘menumpang’ berlatih di POR Sawangan, Depok, Jawa Barat.

 Pemprov DKI Jakarta akan berupaya merealisasikan janji pembangunan stadion baru bagi Persija Jakarta.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close