Ternyata Tim Ini yang Paling Sering Dibobol Marko Simic
jpnn.com, JAKARTA - Marko Simic menjadi andalan Persija Jakarta di lini depan. Total jenderal, pesepak bola asal Kroasia itu telah melakoni 61 laga bersama Persija.
Memasuki musim ketiga bersama tim ibu kota, Simic telah mencatatakan sebanyak 50 gol. Pencapaian itu membuktikan bahwa Persija tak salah merekrut Simic.
Meskipun sudah berumur 32 tahun, Simic masih memiliki naluri menyerang yang tinggi. Ketajamannya belum terbendung bek-bek klub lawan.
Simic bergabung di Persija pada 2018 lalu. Saat itu, dia langsung membukukan 18 gol dari 30 laga.
Syahdan pada 2019 lalu, Simic mendapatkan gelar topscorer Liga 1 dengan torehan 28 gol. Kemudian, pada musim 2020, pesepak bila kelahiran 23 Januari 1988 itu sudah membukukan satu gol, yakni saat membuka kompetisi melawan Borneo FC.
Namun, dia terancam belum bisa menambah pundi-pundi golnya. Seba, saat ini Liga 1 2020 sedang dihentikan akibat pandemi virus corona.
Walakin, Simic memiliki rekor tersendiri. Korban rekornya dalah Madura United (MU).
"Fakta menyebutkan gawang Madura United yang paling banyak merasakan gol bomber asal Kroasia ini. Simic telah mencetak enam gol ke gawang Laskar Sapeh Kerrab," demikian tertulis di situs remsi Persija.