Terobosan Samuel Wongso Sebagai Generasi Keempat Wong Hang Tailor
jpnn.com, JAKARTA - Dalam dunia fesyen, nama Wong Hang Tailor tentu tidak asing lagi.
Berdiri sejak 1933, Wong Hang Tailor kini telah memasuki generasi keempat.
Perjalanan panjang penjahit Wong Hang berawal dari sebuah rumah di Jalan Pahlawan, Surabaya.
Kemudian diteruskan oleh putra sulungnya yakni Wongso Soebroto.
Wong Hang meninggal dunia pada 1983, hingga perjalanannya diteruskan oleh Peter Wongso, genersi ketiga.
Peter Wongso melakukan gebrakan dengan membuka Wong Hang Tailor di Jakarta, tepatnya di Mangga Besar, Pondok Indah, Kelapa Gading, Grand Indonesia, Green Lake City, dan Gading Serpong.
Tidak hanya itu, Wong Hang Tailor juga melebarkan pasar ke luar kota seperti Bandung, Semarang, Makassar, dan Medan.
Hingga akhirnya Wong Hang Tailor kini diteruskan oleh generasi keempat, Samuel Wongso.