Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Timnas Basket Putra Gagal Pertahankan Medali Emas, Lester Prosper Diserang Warganet

Selasa, 16 Mei 2023 – 00:01 WIB
Timnas Basket Putra Gagal Pertahankan Medali Emas, Lester Prosper Diserang Warganet - JPNN.COM
Pemain naturalisasi Timnas basket, Lester Prosper saat berlaga melawan Filipina paa ajang SEA Games 2023 di Morodok Techo National Stadium, Senin (15/5/2023). Foto: Ariya Kurniawan/Dokumentasi Perbasi

jpnn.com, JAKARTA - Pemain naturalisasi Timnas basket, Lester Prosper menjadi sasaran amukan warganet seusai Indonesia gagal mempertahankan medali emas di SEA Games 2023.

Pemain kelahiran 21 September 1988 itu dinilai bermain buruk pada laga semifinal melawan Filipina di Morodok Techo National Stadium, Senin (15/5/2023).

Pada laga tersebut, penggawa tim Suwon KT Sonicboom di Liga Korea itu sejatinya tampil apik dengan mampu mencetak 26 poin selama 30 menit bermain.

Sayang statistik tersebut tidak bisa menghindari mantan pemain Terrafirma Dyip dari sasaran amukan warganet yang tidak terima Timnas basket Indonesia gagal mempertahankan medali emas SEA Games.

Ketua Umum induk organisasi basket Indonesia (Perbasi), Danny Kosasih mengaku bertanggung jawab penuh atas kegagalan tersebut.

Pria bernama asli Kho Poo Thai itu menyebut Timnas putra Indonesia sejatinya sudah bermain bagus dan tampil habis-habisan saat melawan raksasa basket Asia Tenggara tersebut.

Sayang Dewi Fortuna enggan menghampiri Kaleb Ramot Gemilang dan kawan-kawan sehingga Timnas basket Indonesia menyerah dengan skor 76-84.

"Para pemain sudah tampil baik. Mereka berani bermain menekan sejak awal."

Pemain naturalisasi Timnas basket, Lester Prosper menjadi sasaran amukan warganet seusai Indonesia gagal mempertahankan medali emas di SEA Games 2023

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News