Timnas Siap Buat Kejutan di Laga Perdana Asian Men's Volleyball Champions 2023
Mantan setter Jakarta P2B Sananta itu sudah memberikan instruksi buat Hernanda Zulfi cum suis untuk bermain lepas.
Semaksimal mungkin para pemain harus tampil tanpa beban untuk bisa mengimbangi permainan Jiang Chuan dan kawan-kawan.
“Menghadapi China kami akan bermain semaksimal mungkin. Mudah-mudahan kami bisa memberikan perlawanan kepada mereka,” tambah Erwin.
China menjadi lawan tangguh di turnamen seusai dikabarkan membawa beberapa nama seperti Zhang Jingyin, Yu Yuantai, hingga Li Yongzhen.
Para pemain tersebut merupakan tulang punggung China saat berlaga pada ajang VNL 2023.
Selain waspada kekuatan China, Timnas voli Indonesia juga tidak boleh meremehkan kekuatan Kazakhstan yang punya pemain dengan postur menjulang.
Menarik ditunggu laga Indonesia vs China di Asian Men's Volleyball Champions 2023.
Pertandingan akbar tersebut rencananya digelar Sabtu (19/8/2023) mulai pukul 16.45 sore WIB.(mcr16/jpnn)
Simak! Video Pilihan Redaksi: