Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Timnas U-23 Indonesia Menang 2-0 Lawan Turkmenistan, Garuda Muda ke Piala Asia 2024

Selasa, 12 September 2023 – 21:27 WIB
Timnas U-23 Indonesia Menang 2-0 Lawan Turkmenistan, Garuda Muda ke Piala Asia 2024 - JPNN.COM
Timnas Indonesia U-23 ketika mengumandangkan lagu kebangsaan Indonesia Raya pada laga melawan timnas Turkmenistan U-23 dalam kualifikasi Piala Asia U-23 2024 di Stadion Manahan, Solo, Selasa (12/9/2023). Foto: ANTARA/Zaro Ezza Syachniar

jpnn.com, JAKARTA - Timnas U-23 Indonesia memastikan lolos ke putaran final Piala Asia U-23 2024 setelah menang 2-0 lawan Turkmenistan di Stadion Manahan, Solo, Selasa (12/9) malam.

Kemenangan ini membawa Timnas U-23 Indonesia memimpin klasemen Grup K.

Dua gol kemenangan Timnas U-23 dihasilkan oleh Ivar Jenner pada menit ke-40 dan Pratama Arhan (90+3).

Dalam pertandingan ini, Turkmenistan langsung tampil menyerang, belum satu menit laga berjalan, peluang matang didapatkan lewat sepakan dari luar kotak penalti. Beruntung, Ernando Ari Sutaryadi mampu menangkap bola dengan baik.

Timnas Indonesia sempat mencetak gol, tetapi dianulir oleh wasit karena Pratama Arhan yang memberikan assist dianggap sudah terjebak offside saat bola dikirimkan.

Terus menekan, Timnas U-23 Indonesia akhirnay mencetka gol. Berawal dari inisiatif Ivar Jenner yang mendapatkan ruang tembak, dia melepaskan sepakan kencang dari luar kotak penalti. Bola sempat mengenai kepala pemain Turkmenistan sebelum meluncur deras ke arah gawang. Gol, Timnas U-23 Indonesia unggul 1-0.

Keunggulan itu tak membuat Timnas U-23 Indonesia mengendurkan serangan. Tekanan tetap diberikan ke pertahanan Turkmenistan di sisa waktu babak pertama. Namun, sampai peluit tanda akhir babak pertama selesai, skor tak berubah.

Pada babak kedua, Timnas U-23 Indonesia tak mengubah permainan. Intensitas tinggi disertai pressing ketat sejak di garis pertahanan lawan, terus ditampilkan untuk menutup pergerakan dan tak membiarkan lawan berkembang.

Timnas U-23 Indonesia menang 2-0 lawan Turkmenistan di Kualifikasi Piala Asia U-23 Grup K, tiga poin tambahan membuat Garuda memuncaki klasemen

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News