Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Timnas U-23 Indonesia Menang Telak, Fandi Ahmad Bilang...

Kamis, 22 Maret 2018 – 05:43 WIB
Timnas U-23 Indonesia Menang Telak, Fandi Ahmad Bilang... - JPNN.COM
Bek kiri Timnas U-23 Indonesia Rezaldi Hehanusa saat melawan Singapura U-23 di Stadion Nasional Singapura, Rabu (21/3). Foto: PSSI FOR JAWA POS

jpnn.com, SINGAPURA - Timnas Indonesia U-23 menang telak pada laga persahabatan melawan Singapura U-23 di Stadion Nasional Singapura tadi malam. Skuad Merah Putih menang 3-0.

Gol pembuka dicetak Febri Hariyadi pada menit ke-44 lewat tendangan indah dari luar kotak penalti.

Gol kedua lahir lewat proses yang hampir sama oleh M. Hargianto pada menit ke-51. Sementara itu, gol ketiga lahir dari aksi Septian David Maulana pada menit ke-65.

’’Gol pertama membuktikan bahwa tim ini bisa kontrol pertandingan. Tim semakin berkembang dan semoga lebih percaya diri ke depannya,’’ kata pelatih timnas Indonesia Luis Milla pada konferensi pers setelah pertandingan.

Milla pun memuji penampilan Febri. Selain mencetak gol, winger Persib Bandung itu memberikan assist untuk gol Septian David.

’’Dia (Febri, Red) memang berkembang. Tapi, saya tegaskan, tim ini bukan hanya Febri. Semua pemain juga punya peran,’’ ujarnya.

Pelatih asal Spanyol tersebut mengatakan, meski timnya tidak banyak mengikuti training camp, pertandingan pramusim yang dijalani pemain bersama klub masing-masing berpengaruh positif.

’’Bulan depan kami berkumpul lagi dan akan menjalani satu turnamen Anniversary Cup. Saya harap ada progres yang lebih baik dari ini,’’ tuturnya.

Timnas U-23 Indonesia berhasil mengalahkan Singapura U-23 dalam laga persahabatan tadi malam.

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

X Close