Close Banner Apps JPNN.com
JPNN.com App
Aplikasi Berita Terbaru dan Terpopuler
Dapatkan di Play Store atau Apps Store
Download Apps JPNN.com

Timnas Voli Putra Indonesia Siap Tempur di Putaran Kedua SEA V League 2024

Jumat, 23 Agustus 2024 – 01:14 WIB
Timnas Voli Putra Indonesia Siap Tempur di Putaran Kedua SEA V League 2024 - JPNN.COM
Skuad Timnas voli putra Indonesia saat berlaga pada ajang SEA V League 2024 di Manila. Foto; Dokumentasi SAVA

Dengan persiapan yang dilakukan, baik pemain inti maupun pelapis siap berkolaborasi untuk membawa skuad Merah Putih meraih gelar SEA V League 2024.

“Semua pemain akan bermain di SEA V League di Yogyakarta. Saat di Manila, tercatat hanya Kristo Sina yang belum bermain."

"Nantinya saat putaran kedua, Kristo semoga bisa bermain. Tinggal nanti menunggu kesempatan,” ujar Victor.

Menarik ditunggu kiprah Timnas voli putra Indonesia pada ajang SEA V League 2024 putaran kedua di Yogyakarta.

Kemungkinan komposisi pemain utama tidak banyak perubahan dengan mengandalkan Farham Halim, Yudha Mardiansyah, Hendra Kurniawan, Agil Angga, dan Rendy Tamamilang.

Victor menambahkan saat ini para pemain sudah sudah siap untuk tampil di ajang SEA V League. Motivasi para pemain bertambah terlebih akan tampil di hadapan publik sendiri.

Menarik ditunggu kiprah para pevoli Timnas Indonesia di ajang antarnegara Asia Tenggara yang rencananya akan menghadapi Filipina di laga pertama, Jumat (23/8/2024) mulai pukul 19.00 malam WIB. 

Rencananya pertandingan tersebut bisa disaksikan secara langsung di layar kaca Moji TV atau streaming di Vidio.com.(pbvsi/mcr16/jpnn)

Timnas voli putra Indonesia akan berlaga pada putaran kedua SEA V League 2024 di GOR UNY, Yogyakarta, Jumat (23/8/2024)

Redaktur : M. Adil Syarif
Reporter : Muhammad Naufal

Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News

BERITA LAINNYA