Timsel KPU Konawe Disogok Rp 100 Juta
Ada Bukti SMS dan Aliran DanaJumat, 17 Mei 2013 – 14:07 WIB
KENDARI - Pemilu jujur dan adil akan sulit diwujudkan. Justru aroma kolusi malah lebih kental merebak. Indikatornya dalam seleksi calon anggota penyelenggara untuk KPU Konawe, Tim Seleksi (Timsel) kesandung upeti. Tak main-main hingga Rp 100 juta. Nah, karena keberatan, Muttaqin Siddiq, calon yang tidak lolos wawancara buka mulut ke Polda Sultra. Dia melaporkan salah seorang anggota timsel Satria Muljabar ke Polda. Calon anggota KPU yang tidak lolos tahapan wawancara itu melaporkan Satria terkait dugaan tindak pidana penipuan dan penggelapan. Bersama rekannya Jushriman SH keduanya memperlihatkan laporan bernomor TBL/180/V/2013/SKPT Polda Sultra tertanggal 16 Mei ditandatangani oleh Paur II Siaga II SKPT Polda Sultra Ipda Dewa Made Wadjdewi, SH.
"Ini hanya sekadar memberi peringatan kepada anggota timsel bahwa ancaman untuk melaporkan mereka bukan main-main, sehingga praktek-praktek kotor dapat dihentikan. Selanjutnya proses seleksi calon anggota KPU Konawe bisa berjalan sesuai prosedur,"ujar Muttaqin ketika bertandang ke Graha Pena, Kantor Kendari Pos (Jawa Pos Group) Kamis (16/5).
Ia meyakni Satria akan terjerat pasal 372 dan 378 KUHP. Pasalnya, bukti yang mereka serahkan ke pihak Polda berupa SMS antara dirinya dan Satria. Dalam SMS disebutkan anggota timsel ini meminta sejumlah mahar sebagai jaminan untuk lolos pada tahapan wawancara. Anehnya, meskipun upeti sebesar Rp 100 juta yang diserahkan melalui perantara berinisial TS, namun Satria tidak meloloskan Muttaqin.
KENDARI - Pemilu jujur dan adil akan sulit diwujudkan. Justru aroma kolusi malah lebih kental merebak. Indikatornya dalam seleksi calon anggota
Silakan baca konten menarik lainnya dari JPNN.com di Google News
JPNN VIDEO
-
DPR Usulkan TNI Ikut Berantas Judi Online, Begini Reaksi Menhan Sjafrie Sjamsoeddin
-
Harus Tegas Hadapi Cawe-Cawe Jokowi di Pilkada
-
Ketua MPR Sebut 3,33 Juta Penduduk Indonesia Terpapar Narkoba
-
Shanju Bagikan Manfaat Sentuhan Lembut untuk Anak-anak
-
Tiga Ratu Dunia Meriahkan Grand Final Miss Teen Beauty Indonesia dan Indonesian Stars Search 2024
BERITA LAINNYA
- Riau
Dor! Mulyono Ditembak Tim Polda Riau, Dia Bawa Sabu-Sabu Senilai Rp 30 Miliar
Selasa, 26 November 2024 – 12:03 WIB - Riau
Jalan Utama Penghubung Riau-Sumbar Putus Total, Ini Alternatifnya
Selasa, 26 November 2024 – 10:15 WIB - Kaltara
Catat ya, PPPK Bukan Sekadar Pengganti Baju Honorer
Selasa, 26 November 2024 – 08:00 WIB - Sumsel
Menjelang Pilkada 2024, Kapolres Banyuasin Sampaikan Pesan Kepada Masyarakat
Senin, 25 November 2024 – 21:31 WIB
BERITA TERPOPULER
- Hukum
Menag Dikirimi Sejumlah Barang Berharga oleh Orang Misterius
Selasa, 26 November 2024 – 13:48 WIB - Sosial
Akun Fufufafa Disebut Identik dengan Gibran, Unggahannya Mengarah ke Gangguan Jiwa
Selasa, 26 November 2024 – 15:32 WIB - Pilkada
Edi Lemkapi Soroti Pernyataan Soal Partai Coklat, Dia Bilang Begini
Selasa, 26 November 2024 – 15:09 WIB - Olahraga
Persis Solo Resmi Tunjuk Ong Kim Swee Sebagai Pelatih, Siapkan Revolusi di Sisa Laga Liga 1
Selasa, 26 November 2024 – 15:50 WIB - Hukum
Polisi Tembak Siswa SMK di Semarang: Keterangan Siapa yang Benar?
Selasa, 26 November 2024 – 13:40 WIB