Kabur dari Sri Lanka, Presiden Rajapaksa Pakai Saudi Airlines Masuk ke Singapura
jpnn.com, SINGAPURA - Presiden Sri Lanka Gotabaya Rajapaksa yang kabur dari negerinya memilih pergi ke Singapura.
Rajapaksa yang terbang dari Maldives (Maladewa) menggunakan pesawat Saudi Airlines tiba di Singapura pada Kamis (14/7) sore.
Media Singapura The Straits Times mengabarkan Rajapaksa telah menandatangani surat pengunduran diri dari jabatan presiden.
Selanjutnya, mantan tentara itu mengirimkan suratnya melalui email kepada Ketua Parlemen Sri Lanka Mahinda Yapa Abeywardena.
Adapun surat asli pengunduran diri Rajapaksa akan diterbangkan sesegera mungkin dari Singapura.
Parlemen Sri Lanka pun akan memvalidasi surat tersebut, lalu mengumumkan pengunduran diri presiden yang dilantik pada 18 November 2019 itu.
Rajapaksa memilih kabur ke mancanegara karena karena krisis dan protes yang meluas di negerinya.
Ribuan rakyat Sri Lanka menyerbu istana kepresidenan di Kolombo, lalu menikmati berbagai fasilitas di dalamnya.