Tingkatkan Investasi Skala Menengah
Senin, 22 Agustus 2011 – 14:06 WIB
Google tertarik menanamkan modalnya karena Indonesia memiliki pertumbuhan perekonomian yang kuat dan memiliki potensi untuk terus tumbuh kuat di masa mendatang. Pertumbuhan masyarakat pengguna internet juga semakin tinggi seiring dengan kuatnya pentrasi telepon genggam. Apalagi sebagai negara kepulauan, Indonesia perlu keterhubungan dan internet merupakan salah satu instrumen penting dalam menjalin konektivitas. Google akan membidik pangsa pasar usaha kecil dam menengah (UKM) di Indonesia yang jumlahnya jutaan.
"Orang melihat Indonesia ini sebagai negara di kawasan ASEAN yang terus meningkat kemajuannya. Tidak hanya negara demokrasi besar, penduduk besar, tapi juga ekonominya bergerak maju. Investasi AS juga akan memanfaatkan kebijakan tax holiday dan tax allowance yang ada, "kata Hatta Rajasa. Menurut Hatta, senator AS itu juga kagum melihat demokrasi di Indonesia begitu maju. Demokrasi di sini begitu bermakna karena mampu menyatukan Islam, modern, dan demokrasi secara harmonis. (dri)